Beberapa Manfaat Daun Mint
KAMU WAJIB TAHU MANFAAT DARI TANAMAN INI!!!
Siapa disini yang suka makan permen mentos? Pasti kalian semuanya hampir pernah makan permen mentos. Kandungan mentol dalam permen mentos itu asalnya dari daun mint atau peppermint. Tau nggak selain menimbulkan rasa dingin dan menyegarkan, daun mint juga memiliki manfaat herbal lainnya
Penasaran nggak? Yuk kita gali satu-satu manfaat dari daun mint ini
1. Buat kamu yang sering mengalami kram ketika menstruasi, mengonsumsi minuman teh dengan campuran daun mint diyakini dapat mengurangi rasa sakit. Sebuah penelitian bahkan menyebutkan bahwa ekstrak daun mint memiliki efek yang serupa dengan obat-obatan pereda nyeri haid.
2. Kamu sering mengalami gangguan pencernaan? Nah daun mint ini salah satu solusinya. Beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa minyak daun mint sangat efektif dalam meredakan keluhan akibat gangguan pencernaan. Kamu juga bisa mengkonsumsi teh hangat dengan campuran daun mint untuk meredahkan gangguan pencernaan.
3. Sakit kepala tegang biasanya muncul ketika kamu mengalami stres atau cemas berlebihan. Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa minyak daun mint yang dioleskan di dahi dan pelipis dapat meredakan rasa sakit kepala.
4. Bagi kamu yang pengen diet, minum olahan teh mint sehari dua kali, yaitu pada pagi hari dan malam hari sebelum tidur. Daun mint memiliki kandungan kadar kalori yang rendah dan kaya akan serat. Kandungan serat yang ada di daun mint dapat membantu merancang enzim pencernaan. Hal ini berguna sebagai pelarut lemak dan dapat menyediakan nutrisi secukupnya bagi tubuh.
Nah itu dia beberapa manfaat daun mint, buruan deh nanem daun mint didepan rumahmu. Nanti aku ajarin juga gimana cara menanamnya, bagaimana bikin ekstrak daun mint yang sederhana. Pantengin terus di website ini yah teman teman !
Contoh gambar tanaman daun mint |